Thursday, March 20, 2025

Peringkat Negara Dengan Musim Formula 1 Paling Banyak Balapan Pembuka

20 Maret 2025


Pada tahun 2025, Australia akan menjadi tuan rumah balapan Formula 1 pembuka musim untuk pertama kalinya sejak 2019. Ini akan menjadi kali ke-23 Albert Park menjadi acara pembuka musim, memperpanjang rekornya sebagai tempat yang telah menjadi tuan rumah balapan pertama musim ini pada kesempatan terbanyak. Ini mengakhiri empat tahun berturut-turut Bahrain menjadi putaran pertama tahun ini.

Lima tahun lalu, ketika F1 kembali di tengah pandemi virus corona, Austria menjadi negara ke-11 yang menjadi tuan rumah Grand Prix Formula 1 pembuka musim. Red Bull Ring adalah sirkuit berbeda ke-14 yang menjadi tuan rumah balapan pertama tahun ini.

Brasil, Afrika Selatan, dan Amerika Serikat masing-masing memiliki dua sirkuit berbeda yang menjadi tuan rumah balapan pembuka musim.

Albert Park dan Autódromo Juan y Oscar Gálvez adalah satu-satunya sirkuit yang telah menjadi tuan rumah lebih dari sepuluh balapan pembuka musim, sementara Australia, Argentina, dan Brasil adalah satu-satunya negara yang telah melakukannya. Kali ini kita akan membahas peringkat negara yang menjadi pembuka balapan F1 terbanyak.

11. Austria - 1 Kali (2020)

Negara yang pertama kali menjadi Balapan Pembuka di tahun 2020 karena ditunda karena Covid19 melanda dunia yang seharusnya di Australia sebelum akhirnya diundur sampai bulan Juli.

10. Belanda - 1 Kali (1962)

Negara yang kini menyelenggarakan F1 sejak 2021 sampai seterusnya pernah menjadi balapan pembuka 

  9. Inggris - 1 Kali (1950)

Pertama Kali Formula 1 diadakan di Inggris dan menjadi satu-satunya musim pembuka balapan sampai saat ini.

  8. Swiss - 2 Kali (1951-1952)

Negara yang tidak menyelenggarakan Formula 1 beberapa dekade ini ternyata pernah menjadi balapan pembuka pada awal tahun 50an menggantikan Inggris yang diselenggarakan di tengah seri F1 sampai sekarang.

  7. Amerika Serikat - 3 Kali (1981, 1990-1991)

Amerika Serikat pernah menjadi tuan rumah balapan pembuka setidaknya tiga kali pada tahun 1981 dan awal 90an dimana Ayrton Senna menjadi juara seri pembuka di negeri Paman Sam tersebut.

  6. Monako - 5 Kali (1959, 1961, 1963-1964, 1966)

Negara dengan simbol Sirkuit paling ikonik setiap F1 balapan di negeri Ratu Grace Kelly pernah menjadi balapan pembuka setidaknya 5 kali karena Argentina kesulitan menyelenggarakan balapan pembuka di tahun tersebut atau dipindah ke akhir tahun.

  5. Bahrain - 6 Kali (2006, 2010, 2021-2024)

Negara yang baru memulai balapan F1 tahun 2004 menjadi balapan pembuka tahun 2006 dengan cuaca panas terik di tengah gurun pasir sebelum kembali menjadi balapan pembuka tahun 2010 dengan memindahkan balapan di malam hari sampai akhirnya menjadi balapan pembuka tahun 2020an sebelum kembali ke Australia

  4. Afrika Selatan - 9 Kali (1965, 1967-1971, 1982, 1992, 1993)

Negara di Afrika bagian Selatan ini menyelenggarakan Formula 1 di awal tahun karena cuaca yang berbeda di Eropa sehingga terakhir diadakan tahun 1993 dan belum disselenggarakan apakah ada balapan di negara tersebut.

  3. Brasil - 10 Kali (1976, 1983-1989, 1994- 1995) 

Brasil menjadi negara Amerika Selatan kedua setelah Argentina tahun 1976 dimana James Hunt menjadi juara dunia di tahun itu sebelum menjadi balapan pembuka di era 80an tahun 1983 dimana Nelson Piquet meraih gelar juara di kandangnya tahun itu sebelum terakhir menjadi balapan pembuka tahun 1994 dan 1995 dimana Michael Schumacher menjadi pemenang Grand Prix di tahun yang sama.

  2. Argentina - 15 Kali  (1953-1958, 1960, 1972-1975, 1977-1980)

Negara asal Pembalap Juan Manuel Fangio ini berada di peringkat kedua dengan 15 Kali menjadi balapan pembuka di era 50an dan 70an sebelum akhirnya dicoret dari Kalendar tetap FIA karena krisis ekonomi yang berkepanjangan.

  1. Australia - 23 Kali (1996-2005, 2007-2009, 2011-2019, 2025)

Negara yang menjadi pembuka F1 sejak tahun 1996 sampai sekarang berlokasi di Albert Park Melbourne yang menjadi balapan pembuka setelah sempat dipindah ke Bahrain beberapa kali karena cuaca yang sama di Afrika Selatan menjadi kalendar tetap F1 dimana sambutan penggemar menyambut seri pembuka F1 dengan antusias.

Sumber: lightsout

No comments:

Post a Comment

Top 10 Boss Tersulit Di Game Mega Man

25 April 2025 Game Mega Man terkenal dengan permainan platform yang seru dan pertarungan bos yang sulit, yang benar-benar menuntut banyak ke...